HEADLINEKaltimPPU

Tim Wasev Mabes TNI Tinjau TMMD 104 Kodim 0913/PPU

Aspotmar Kasal, Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono didamping Dandim PPU, Letkol Inf Mahmud disambut  warga saat meninjau pelaksanaan TMMD ke 104 Tahun 2019 Kodim 0913/PPU di Desa Argo Mulyo Kecamatan Sepaku PPU

Bambang : TMMD Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat

PENAJAM (NK) – Tim Pengawasan dan Evaluasi (Wasev) dari Mabes TNI dipimpin oleh Asisten Potensi Maritim (Aspotmar) Kasal, Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono, SH. MH, M.Tr (Han), Senin (25/03/2019), melakukan Kunjungan Kerja meninjau pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke 104 Kodim 0913/PPU di Desa Argo mulyo dan Desa Tengin Baru, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU).

Dalam kunjungan kerjanya, Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono dan Paban V/Bhakti TNI AL Kolonel Laut (P) Retarto SW, M.Si (Han) diterima oleh Dansatgas TMMD 104 Kodim 0913/PPU Letkol Inf Mahmud, S.Ip dan disambut dengan Adat Tepung Tawar serta Tarian Selamat datang dipintu masuk Lokasi Posko TMMD RT 11 Desa Argomulyo.

Hadir dalam kunjungan kerja tersebut Wakil Bupati PPU Ir H. Hamdan, LO Angkatan Laut  Kodam VII/Mlw Kolonel (Mar) Daniel, Staf Ahli bidang Sosbud Kodam VI/MLW  Kolonel Inf Eben Ezzer L Tobing, S.Ap.

Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono, didampingi Wabup PPU, H. Hamdam dan Dandim 0913/PPU saat                                       melakukan pertemuan di posko TMMD ke 104 Tahun 2019 Kodim PPU

Adapun pelaksanaan peninjauan Tim Wasev Mabes TNI mengecek Posko TMMD Desa Argomulyo disambut oleh FKPD PPU selanjutnya menerima Paparan Dansatgas TMMD 104 Kodim 0913/PPU dan melakukan peninjauan kelokasi Sasaran Utama pelaksanaan TMMD 104 tahun 2019.

Pada kesempatan kunjungan kerja tersebut, Mayjen TNI (Mar) Bambang Suswantono menyampaikan Ucapan terima Kasih kepada Pemerintah Daerah Kabupaten Penajam Paser Utara yang telah bekerja sama dengan TNI dalam hal ini sebagai pelaksana Yaitu Kodim 0913/PPU.

Kewaspadaan bangsa Indonesia saat ini terletak pada Disintegritas Bangsa dan Bahaya akan Faham Radikalisme,”tegasnya.

Pelaksanaan Peninjauan Tim Wasev Mabes TNI yang dilaksanakan sebagai Program Kerja Satuan Mabes TNI untuk mengetahui Progres kegiatan TMMD 104 Kodim 0913/PPU dengan harapan Agar dengan dilaksanakannya TMMD 104  Kodim 0913/PPU di Desa Argomulyo dan Desa Tengin Baru Kecamatan Sepaku Kabupaten PPU.

“Kedepannya masyarakat akan terbantukan oleh akses jalan yang ada dan fasilitas lainnya guna mensejahterakan masyarakat demi meningkatkan pertumbuhan  ekonomi dan sumber daya alam serta meningkatkan sumber daya manusia,”ucap Asisten Potensi Maritim Kasal ini kepada awak media.

Ia menjelaskan, kegitan TMMD ini adalah upaya TNI untuk membantu Pemkab PPU dalam melaksanakan pembangunan infrastruktur di Kecamatan Sepaku, sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dalam segala aspek.

Sementara itu Wabup, Hamdam mengucapkan terimakasih dan memberikan penghargaan setinggi – tingginya kepada TNI yang telah menjadikan wilayah PPU sebagai lokasi TMMD ke 104.

Menurutnya, karya bakti TNI dalam TMMD ini tentunya akan dinikmati masyarakat dan dampaknya dinikmati oleh masyarakat Desa Argo Mulyo dan Tengin Baru serta sekitarnya.

“Harapannya Pemkab akan melanjutkan pembangunan tersebut, jika perlu perlu dengan menggunakan dana APBD PPU, termasuk akses jalan penghubung Desa Argo Mulyo – Desa Tengin Baru yang telah dibuka oleh TNI dalam kegiatan TMMD kali ini,”pungkas Hamdam.(nav/nk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.