HEADLINE

Lagi, KPK Tangkap Tangan Pejabat Dirjen Pajak

JAKARTA (NK) – Korupsi masih terus mengular dan tak terbendung di negeri ini. Senin (21/11/2016), Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dikabarkan kembali melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT) dan langsung menangkap pejabat Eselon III Direktorat Jenderal (Dirjen) Pajak Kementerian Keuangan. Pelaku diduga menerima suap untuk mengurangi pajak yang ditanggung wajib pajak.

Kasus serupa juga terjadi beberapa tahun lalu, yakni Gayus Tambunan yang diduga melakukan kongkalikong dengan wajib pajak. Gayus pun hingga saat ini masih mendekam di balik jeruji besi. Akibat kasus Gayus, gaji para petugas pajak dinaikkan. Namun, perubahan gaji tersebut bukan menjadi solusi untuk menekan pelaku seperti Gayus-Gayus lainnya.

Saat dikonfirmasi, pihak KPK membenarkan terkait penangkapan pejabat Dirjen Pajak tersebut.

“Ada OTT Eselon III Pajak di Jakarta,” ujar sumber di KPK. (Taufik)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.