HEADLINE

Akhir 2016 UPTD PU Sepaku, Rampungkan Sembilan Usulan Poktan

UPTD PU Kecamatan Sepaku menargetkan akhir 2016 ini sembilan usulan Pokta Sepaku mampu dirampung, tampak salah satu akktifitas UPTD PU dalam melakukan kegiatan pembangunan di kecamatan   

Alimuddin : Meskipun Terkendala Mobilisasi, Akhir Tahun Diupayakan Rampung

PENAJAM (NK) – Unit Pelaksana Teknis Dinas Pekerjaan Umum (UPTD PU) Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), menargetkan akhir tahun 2016 merampungkan sembilan proyek pembangunan yang diajukan oleh sembilan Kelompok Tani (Poktan) Sepaku.

Hal tersebut dibeberkan oleh Kepala Dinas PU Kabupaten PPU, Alimuddin saat dikonfirmasi wartawan Newskaltim.com mengatakan, pihaknya berusaha untuk fokus menyelesaikan proyek tersebut sampai akhir Desember 2016.

Empat dari sembilan proyek sudah selesai, walaupun agak sedikit meleset dari target karena terkendala mobilisasi perpindahan alat ke wilayah kerja lain serta pengaruh cuaca, namun kami akan terus berusaha hingga akhir Desember ini, untuk menyelesaikan lima proyek yang tersisa.”bebernya Sabtu, (26/11/2016).

Diakui olehnya, selain kendala mobilisasi dan cuaca, kondisi keuangan daerah yang mengalami penurunan saat ini, sangat berpengaruh pada operasional Bahan Bakar Minyak (BBM) alat, namun dirinya merasa unik karena Kepala Desa dan masyarakat setempat sangat perduli terhadap pembangunan di wilayahnya dan bersedia bahu-membahu membantu untuk permasalahan dana operasional.

“Saya merasa terbantu dan sangat berterimakasih, atas perhatian Kepala Desa dan masyarakat setempat, karena ada sebagian yang bersedia untuk membantu operasional UPT PU dalam pengerjaan proyek diwilayahnya, mungkin jika tanpa bantuan mereka UPT PU pasti sangat kewalahan mencari talangan dana operasional,”katanya.

Dirinya juga menambahkan, UPT PU Kecamatan Sepaku tidak henti-hentinya mengerjakan proyek-proyek usulan dari Kelompok Tani yang ada di Kecamatan Sepaku. Berkas proposal proyek yang telah diajukan ke UPT PU Kecamatan Sepaku telah mencapai 200 berkas. Dan rencananya, di awal tahun 2017 akan segera direalisasikan.(Red/Mede)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses