Peringati HUT Ke-9, RSUD PPU Gelar Bakti Sosial
dr. Jansje Grace Makisurat berofo bersama guru dan siswa SDN No.21 Sungai Parit usai kegiatan.
PENAJAM(NK)- Jajaran Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) melaksanakan bakti sosial ke Sekolah Dasar Negeri 021 Kelurahan Sungai Parit Kecamatan Penajam dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) RSUD PPU Ke- 9 tahun. Rabu, (23/11/2016)
Direktur RSUD PPU, dr. Jansje Grace Makisurat mengatakan, Bakti Sosial tersebut lebih mengarah pada cara pola hidup bersih dan sehat yang di lakukan setiap hari diantaranya enam langkah cara mencuci tangan yang benar. Diakuinya, dalam kegiatan tersebut, para siswa dan guru di SDN No.21 Sungai Parit sangat antusias dan penuh semangat.
Mereka semua mengikuti semua peragakan enam langkah cara mencuci tangan yang benar, setelah peragaan mencuci tangan selesai kemudian langsung dilanjutkan sosialisasi dan peragaan cara menggosok gigi yang benar dan aman yang langsung di peragakan oleh dokter gigi Andi Ainun Mardiyah S.Kg,”ujarnya.
Grace juga menambahkan, dirinya sangat berterimakasih kepada pihak sekolah yang telah memberikan kesempatan kepada RSUD PPU untuk melaksanakan kegiatan bakti sosial dan ucapan terimakasih juga kepada BPJS Kesehatan yang sudah membantu memberikan perlengkapan dan alat untuk kegiatan bakti sosial ini.
“Harapannya semoga dengan adanya kegiatan sosial ini, dapat menyadarkan siswa –siswi tentang pentingnya pola hidup sehat dengan mencuci tangan dan menggosok gigi yang benar dan baik,”tuturnya.
Terpisah, Kepala Sekolah SDN.021, Hj.Nur Asih menuturkan, dirinya sangat mengapresiasi atas kunjungan pihak RSUD PPU. Pasalnya, diakuinya kunjungan seperti ini baru pertama kali didapatkan oleh sekolah ini, terlebih memberikan sosialisasi cara hidup sehat kepada anak didik di sekolah tersebut.
“Kalau bisa tidak cuma sampai disini saja kalau bisa di momen lainnya,”pungkasnya.(humasrsudppu/kanda/red)