Tutup Safari, Ustad Das’ad Latif Tausiah di Kediaman Wabup PPU
Ustad Das’ad Latif
PENAJAM (NK) – Kegiatan Tablig Akbar dan buka puasa bersama dalam rangka Safari Ramadhan 1440 H Pemerintah Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) dilaksanakan di kediaman Wakil Bupati PPU, Hamdam, Rabu (29/5/2019) depan.
Tablik Akbar dan buka puasa bersama ini sekaligus menjadi penutup rangkaian Safari Ramadhan Pemda PPU. Dijadwalkan dalam kegiatan ini akan diisi oleh penceramah Kondang dari Jakarta Ustad Das’ad Latif, setelah dalam pembukaan Safari Ramadhan perdana di Kediaman Bupati PPU beberapa waktu Tablig Akbar diisi oleh Ustad Ali Jaber dari jakarta.
“Kami mengundang seluruh masyarakat Kabupaten PPU untuk turut menghadiri Tablig Akbar dan buka puasa bersama ini yang akan dilaksanakan di kediaman Wakil Bupati PPU, dengan alamat jalan AMD, Kelurahan Gunung Seteleng Kecamatan Penajam, pada hari Rabu, 29 Mei 2019 mulai pukul, 15.00 Wita, “ kata Kepala Bagian Kesra PPU, Herlambang saat dikonfirmasi, Jumat, (24/5) kemarin.(Humas6/nav/nk)