HEADLINEKaltimPPU

Bersihkan Obyek Wisata Jadi Rutinitas Disbudpar PPU

WISATA : JajaranDisbudparPPUbesertakelompokSadarWisatasaatmelakukankegiatanbersih – bersihobyekwisata di kawasanpantaiKecamatanPenajam. Kegiataninidijadikansebagai agenda rutinitasdaerah dan digelardalamrangkamenumbuhkan kecintaan masyarakat  terhadapobyekwisata di PPU

PENAJAM (NK) – Kegiatan bersih –bersih obyek wisata di wilayah Kabupaten Penajam Paser Utara  (PPU),  kini menjadi rutinitas Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar)  PPU bersama kelompok sadar wisata .

Seperti dilakukan  di obyek wisata bahari Kecamatan Penajam, Rabu (13/9/2017), dimana Disbudpar bersama kelompok sadar wisata  melakukan kegiatan bersih pantai. Kegiatan ini sengaja dijadikan agenda rutin sebagai bentuk aktualisasi menjaga dan melestarikan lingkungan obyek wisata.  Demikian diungkapkan,  Kepala Disbudpar PPU, Tita Deritayati disela – sela kegiatan kepada newskaltim mengatakan

Kegiatan bersih obyek wisata ini memang sengaja kami jadikan sebagai agenda rutin di daerah, karena hal ini secara tidak langsung menumbuhkan kecintaan masyarakat akan pentingnya kebersihan obyek wisata yang mereka miliki,”ujarnya.

Selain itu, lanjutnya,  kebersihan lingkungan akan berdampak pada rasa nyaman kepada para pengunjung untuk menikmati obyek wisata yang dikunjunginya di PPU ini.

“Selain agenda rutin ini kami juga melakukan sosialisasi-sosialisasi baik melalui media cetak, media elekronik dan media social,  tentang kegiatan –kegiatan yang perlu dikembangkan khususnya obyek wisata sehingga bisa menjadi jarum epidermis  untuk masyarakat PPU guna mencintai lingkungan obyek wisatanya,”pungkas Tita. (Jul/nk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.