Hebat, Anggota Polres PPU Ini Selamatkan Anak Kecil Korban Banjir Lawe-Lawe
Brigpol Andika saat menyelamatkan anak kecil korban banjir di Kelurahan Lawe-Lawe, PPU
PENAJAM(NK) – Personel Polres Penajam Paser Utara (PPU) Polda Kaltim diturunkan dalam evakuasi korban banjir di Kelurahan Lawe-Lawe, Kecamatan Penajam. Aksi heroik Brigpol Andika saat menggedong anak anak yang terkena dampak banjir, tanpa kenal menyerah menerjang arus yang kuat demi menyelamatkan anak kecil. Hal tersebut diutarakan Wakapolres PPU, Kompol Nina Ike Herawati.
Aksi Brigpol Andika menyelamatkan anak tersebut merupakan hal yang patut di apresiasi, saya juga memerintahkan personel Polres PPU yang berada diposko banjir agar melakukan patroli dilokasi banjir,”ungkapnya.
Lanjutnya, setidaknya sebanyak 20 anggota dikerahkan dengan perlengkapan rubber boat dan mobil untuk membantu proses evakuasi warga.
“Kami kerahkan personil sekitar 20 orang, ruber boat dan mobil standby kalau dibutuhkan untuk evakuasi,”ujarnya
Ditambah Nina, banjir kali ini berdampak di tiga RT yang berada di kelurahan Lawe-Lawe dengan total sementara Korban banjir di Kelurahan Lawe Lawe 57 Rumah 135 Jiwa .
“kita sama-sama berdo’a agar air cepat surut sehingga masyarakat di kelurahan Lawe-Lawe dapat beraktivitas seperti biasa,”pungkasnya.(humaspolresppu/nk/adv)