Musda V Golkar PPU Untuk Siapkan Kader Dukung IKN
PENAJAM (NK) – Musyawarah ke V Partai Golong Karya (Golkar) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) tahun 2020, yang akan digelar pada Rabu (19/8/2020) depan dilaksanakan selain untuk memilih Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) II Partai Golkar PPU juga menyiapkan kader partai guna mendukung pembangunan Ibu Kota Negara (IKN).
Hal ini dikatakan, plt. Sekertris DPD II Partai Golkar PPU, Gunawan kepada newskaltim, Rabu (28/7/2020) saat dilaksanakan rapat persiapan Musda di kantor DPD II Partai Golkar PPU.
Selain itu, terangnya, saat dilaksanakan Musda tersebut pihaknya tetap memperhtikan protokol COVID-19. Bahkan seluruh peserta dan undangan diwajibkan memakai masker baik saat berada didalam maupun diluar gedung kegiatan Musda.
“Kader partai Golkar kita persiapkan untuk terus berkarya PPU dan mendukung penuh Pembangunan IKN yang baru di Kabupaten PPU dan Kutai Kartanegara (Kukar),” ujarnya.
Ia menerangkan, seluruh kader Golkar harus memberikan dukungan kepada pemerintah sehingga rencana pembangunan IKN di PPU dan Kukar bisa terlaksana dengan baik, selain itu para kader tersebut mampu bersaing dengan masyarakat pendatang dalam hal bekerja dan bekarya ketika dibanngunnya hingga resminya IKN dipindahkan kelak.
Partai Golkar, lanjutnya, berharapan pemerintah juga memperhatikan masyarakat PPU dengan menyiapkan pelatihan untuk mengasah skill dasar agar tidak tertinggal dengan eksodus atau masyarakat pendatang dari luar yang telah memiliki skill kerja.
“Kami berharap pemerintah memberikan perhatian kepada masyarakat lokal di PPU seperti pendidikan dan pelatihan kerja agar masyarakat memiliki SDM tidak kalah dengan masyarakat pendatang,” pungkasnya. (nav/nk)