Diskominfo PPU - Pemkab PPUHEADLINEKaltimPPU

Kadis Perpustakaan dan Arsip Kaltim Apresiasi Kegiatan Bazar Buku Penajam

Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Provinsi Kaltim Ir. HM. Aswin, MM bersama Wakil Bupati PPU saat berada di lokasi Bazar Buku Penajam


PENAJAM(NK) – Bazar Buku Penajam yang diselenggarakan di kompleks Islamic Centre Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mendapat respon baik dari Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kalimantan Timur Dr. Ir. HM. Aswin, MM. Selasa, (5/9/2017).

Saat pembukaan Bazar Buku Penajam pada Senin, (4/9) kemarin, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kalimantan Timur Dr. Ir. HM. Aswin, MM mengatakan, kegiatan ini sangat bagus dan baik sekali dengan antusiasme peserta dan pengunjung yang cukup banyak.

Selama ini masyakat kita terbiasa dengan budaya tutur atau lisan saja. Namun sekarang kita bisa melihat langsung kepada cerita yang tercetak. Kelemahan budaya tutur adalah selalu berubah-berubah ceritanya,”ungkap Aswin.

Aswin juga menjelaskan, dalam rangkaian kegiatan ini, pihaknya terus mengupayakan perpustakaan di desa-desa yang ada di Provinsi Kalimantan Timur, diantaranya saat ini telah diserahkan bantuan buku kepada 30 Desa yang ada di PPU dan Kabupaten Paser sebanyak 1.000 exemplar untuk setiap desa.

“Dan ini adalah untuk memancing supaya masyarakat tertarik untuk membaca. Saya berharap agar Masyarakat PPU belajar cara membaca cepat. Karena salah satu kelemahan kita malas membaca itu adalah terbuang waktu yang sangat banyak. Tapi jika sudah bisa membaca cepat, dan kemudian bisa mencari manfaat dari membaca itu bisa bermanfaat untuk kehidupan nyata.”pungkas Aswin.

Sementara itu, Salah seorang siswi SMAN 8 PPU, Dewi Lestari saat berkunjung menuturkan, dirinya sangat senang dengan adanya kegiatan bazar buku tersebut. Pasalnya, dirinya sangat terbantu untuk mencari buku-buku yang ingin dibacanya baik buku pelajaran maupun buku-buku bacaan lainnya.

“Saya senang ada bazar buku seperti ini. Karena jarang sekali di PPU diadakan kegiatan semacam ini. Saya berharap bazar buku ini rutin dilaksanakan kedepannya,”tuturnya.

Diketahui, kegiatan Bazar Buku Penajam yang bertajuk “Gerakan Penajam Paser Utara Membaca” ini dilaksanakan dalam rangka memperingati Hari Kunjungan Perpustakaan dan Bulan Gemar Membaca Tahun 2017.

Kegiatan ini juga dilaksanakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip PPU bekerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Provinsi Kalimantan Timur dan Ar-Riyadh Production.

Terpisah, Kepala Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah Kab. PPU, Muhammad Ridwan Effendi menjelaskan, tujuan dilaksanakannya kegiatan ini, Sosialisasi Bulan Gemar Membaca dan Hari Kunjungan Perpustakaan.

“Sebagai mana kita ketahui bahwa Masyarakat kita umumnya masih awam dengan perpustakaan. Apalagi untuk mengembangkan minat baca. Oleh karena itu disamping menggelar bazar ini, kami juga melayani perpustakaan tingkat desa dengan mengoperasikan mobil perpustakaan keliling.”ucapnya.

Ridwan Effendi juga menjelaskan, bahwa pemberdayaan Komunitas-Komunitas Gemar Membaca merupakan sebuah cara efektiv dalam membangkitkan budaya gemar membaca. Untuk kedepannya agar komunitas-komunitas yang ada agar lebih bisa menginspirasi masyarakat untuk lebih giat dan menumbuh kembangkan minat membaca.

Ia menambahkan, selain Bazar Buku, pihaknya juga menyediakan perpustakaan dan literasi gratis bagi mahasiswa yang membutuhkan bahan-bahan pembuatan skripsi.

“Silahkan datang kesini, kami buka setiap hari mulai jam 08.00 Wita – 21.00 Wita. Bagi mahasiswa yang membutuhkan bahan-bahan literasi dan memerlukan bimbingan pustakawan, kami menyediakan konsultasi dan bimbingan secara gratis,“tutupnya.(hel/kanda/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.