Pembentukan Pansus Ditangan Fraksi
PENAJAM (NK) – Pembentukan Panitia Khusus atau Pansus terhadap Covid-19 masih menanti usulan fraksi. itu diutarakan Ketua DPRD Penajam Paser Utara (PPU) Jhon Kenedy. Ditegaskan bila seluruh fraksi-fraksi di DPRD mengusulkan, maka Pansus dipastikan bakal terbentuk.
“Iya, semua itu masih menunggu usulan dari seluruh fraksi untuk pembentukan Pansus,” jelas politikus Partai Demokrat itu. Apa yang diusulkan nanti merupakan rekomendasi pembentukan tim panitia khusus. Termasuk persetujuan masing-masing ketua fraksi di DPRD.
Dia menjelaskan, Pansus nantikan bakal mengawasi kinerja Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 di daerah ini. Jhon membeber, semua fraksi di DPRD belum menyampaikan pendapatnya tentang rencana pembentukan Pansus tersebut.
“Memang wacana itu (pembentukan Pansus) ada, tetapi sampai sekarang belum ada informasi lebih lanjut dari fraksi-fraksi,” tuturnya. Diklaim pembahasan ke arah pembentukan memang sempat ada. Tapi belum ada usulan resmi dari fraksi-fraksi menyangkut pembentukannya.
Disebutkan, bila seluruh fraksi di DPRD setuju untuk membentuk Pansus. Maka selaku unsur pimpinan di DPRD sifatnya hanya mengesahkan pembentukannya. “Pembentukan Pansus memang sangat penting untuk memantau serta mengawasi penanganan dan pencegahan virus, agar jelas, gamblang, dan lebih transparan,” pungkasnya. (rif/nk)