HEADLINEUncategorized

Sardi : Tapal Batas Kabupaten Penting Untuk Kejelasan Wilayah

Kabag Pemerintahan Setkab PPU

PENAJAM(NK)- Tapal Batas Kabupaten merupakan hal yang penting bagi kejelasan wilayah di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU). Diketahui, masih adanya daerah yang belum memiliki tapal batas jelas di PPU yang harus direalisasikan guna memperjelas batas wilayah PPU dengan Kabupaten/Kota tetangga. Hal tersebut diutarakan Kepala Bagian Pemerintahan Setkab PPU, Sardi saat dijumpai dikantornya. Kamis, (19/1/2017).

Sardi mengatakan, pada tahun 2016 lalu, telah ada beberapa Desa/Kelurahan yang telah direalisasikan terkait tapal batasnya dengan Kabupaten/Kota tetangga. Salah satunya di daerah yang berbatasan langsung dengan Kotan Balikpapan. Dijelaskannya, beberapa waktu sudah ada putusannya, namun Pemkab PPU masih akan ajukan banding dengan Kota Balikppan karena surat putusan tersebut masih harus diselesaikan. Tapi, sudah ada usulan ke Bupati PPU terkait penegasan tapal batas.

Walaupun kita mendengarkan suara dari bawah, namun tidak ada ketegasan dari pemerintah, maka akan tetap saja terkatung-katung,”ujarnya.

Selain itu, Sardi juga menegaskan, tim tapal batas kabupaten dilapangan juga harus lebih teliti. Menurutnya,  setelah di survey dan mendapat masukan dari pihak adat, LPM, Kelurahan, serta dari RT wilayah setempat dengan wilayah tetangga tersebut dapat dijadikan acuan. Dan dalam penegasan itu juga tidak hanya pasang patok lurus, tapi pakai titik kordinat juga.

“Kendala ada pada minimnya anggaran dan pemasangan tapal batas, karena dibutuhkan patok-patok pilar batas dan nilainya tidak sedikit, kemudian membutuhkan tenaga yang memiliki waktu panjang dan harus dipikirkan logistiknya,”pungkasnya.(kanda/red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses