ADVERTORIAL - PARLEMENTARIADiskominfo PPU - Pemkab PPUHEADLINEPPU

Waduh, di PPU Kasus Positif COVID Bertambah 18 Kasus dan Satu Meninggal

PENAJAM (NK) – Juru Bicara (Jubir) Satuan Tugas (Satgas) Percepatan Penanganan Covid19 Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), dr.  Arnold Wayong, Senin (24/08/2020), mengumumkan ada penambahan kasus Terkonfirmasi Positif  COVID-19 sebanyak 18 kasus dan satu orang meninggal sehingga hingga kini ada sebanyak 67 kasus positif di PPU.

“Penambahan 18 kasus terkonfirmasi Positif,  yaitu 12 pasien terkonfirmasi positif dan satu  pasien meniggal berasal dari Kecamatan Penajam Kabupaten PPU, lima dari Kecamatan Waru dan satu pasien konfirmasi positif merupakan warga Kecamatan Sepaku,” bebernya.

Lanjut Arnold, sejauh ini di Kabupaten PPU ada 67 kasus yang terkonfirmasi positif COVID-19, dengan perincian 34 pasien dinyatakan sembuh, empat  meninggal dunia serta 29 orang saat ini masih dirawat di RSUD Ratu Aji Putri Botung (RAPB) PPU maupun isolasi mandiri dirumah.

“Dengan bertambahnya kasus konfirmasi hari ini, maka kami tetap menginginkan agar masyarakat Kabupaten PPU selalu mematuhi protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah,” tegasnya.

Bahkan ia mengaku, tak bosan-bosannya mengingatkan kembali kepada masyarakat agar tidak keluar rumah jika tidak perlu, pakailah masker jika mendesak ingin keluar rumah, selalu menjaga Jarak, jangan berkumpul atau berkerumun dan selalu mencuci tangan pakai sabun bila perlu selalu membawa hand sanitizer.

“Itulah harus tetap kita terapkan sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran COVID-19 , PPU kini sudah seperti daerah lain jumlah kasus positifnya terus bertambah banyak sehingga kita harus kembali berdisiplin, dengan selalu mematuhi protokol kesehatan tersebuh harapannya wabah COVID-19 cepat berlalu di kabupaten PPU ini,” pungkasnya (nav/nk/DiskominfoPPU)