HEADLINE

Bimtek Karang Taruna Se-Kaltim, PPU Kirim Enam Delegasi

Foto bersama Karang Taruna PPU

PENAJAM(NK)- Enam orang perwakilan Karang Taruna se-Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) mengikuti kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Karang Taruna Se-Kalimantan Timur. Bimtek dilaksanakan di Hotel Grand Kartika Samarinda mulai 14-15 Oktober 2016 dan dihadiri oleh Kepala Dinas Sosial Provinsi Kaltim Hj. Siti Rusmalia Idrus, M.Si serta diikuti sebanyak 55 peserta perwakilan Karang Taruna dari 10 Kabupaten/Kota di Kaltim.

Dari enam delegasi karang taruna kabupaten penajam paser utara, berikut nama-nama perwakilan yang berhasil dihimpun oleh NewsKaltim.com, Harniati Bendahara Karang Taruna PPU, Nur laila perwakilan Karang Taruna, Paiman perwakilan Karang Taruna Desa Sukaraja Kecamatan Sepaku, Rahman perwakilan Karang Taruna Desa Sesulu Kecamatan Waru, Mulyanto perwakilan Karang Taruna Desa Sebakung Jaya Kecamatan Babulu dan Roland perwakilan Karang Taruna Kelurahan Sungai Parit Kecamatan Penajam.

Salah satu perwakilan Karang Taruna Kelurahan Sungai Parit PPU, Roland mengatakan, dalam bimtek tersebut membahas terkait masalah Sosial yang seharusnya peran Karang Taruna dapat dibutuhkan oleh masyarakat, namun menurutnya, kurangnya bantuan dari pemerintah dikarnakan rasionalisasi anggaran belakangan ini membuat gerak Karang Taruna sedikit terhambat.

Bimtek ini sangat bermanfaat, kita lebih banyak mengetahui tentang peran dan fungsi dari Karang Taruna itu sendiri,”ujarnya saat dikonfirmasi NewsKaltim.com.

Ditambahkannya, selain membahas terkait peran dan fungsi Karang Taruna, dalam bimtek itu juga membahas tentang kelengkapan organisasi dan pemberdayaan pemuda Desa/Kelurahan dalam kegiatan sosial serta managemen dan kreativitas dalam mewujudkan kesejahteraan sosial dimasyarakat.

“Selepas kegiatan ini kita di Karang Taruna harus dapat lebih aktif dan mampu meningkatkan kapasitas msasing-masing anggota,”tutupnya.(Red/Kanda)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.