Delapan Hari Ops Zebra Mahakam 2017, Polres PPU Tindak 270 Tilang
Suasana Operasi Zebra Mahakam 2017 di depan Mapolres PPU
PENAJAM(NK) – Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Penajam Paser Utara (PPU) telah menjaring sebanyak 270 tilang selama Operasi Zebra Mahakam 2017 berjalan sejak dimulai pada (1/11/2017) lalu. Hal tersebut diutarakan KBO Sat Lantas Polres PPU, Ipda Wiji Santoso saat diwawancara newskaltim.com disela-sela kegiatan razia. Kamis, (9/11/2017).
Wiji menjelaskan, 270 tilang tersebut berdasarkan hasil anev pada kegiatan Operasi Zebra Mahakam 2017 pada 1-7 November 2017 sebanyak 237 tilang dan pada 8 November 2017 sebanyak 33 tilang. Diakuinya, selama berjalannya Operasi tersebut, Sat Lantas Polres PPU selalu mencapai target yang telah diberikan yakni 33 tilang tiap harinya.
“Polres PPU mendapat target di Operasi Zebra Mahakam ini sebanyak 450 tilang dan 100 teguran,”jelasnya.
Ditambahkannya, pada Operasi Zebra Mahakam 2017 ini, pelanggar didominasi oleh warga luar daerah yang masuk ke wilayah PPU, sedangkan pelanggar yang berasal dari warga PPU pada Operasi kali ini menurun.
“Tapi secara keseluruhan tingkat pelanggar menurun pada Operasi kali ini. Itu berarti tingkat kesadaran masyarakat meningkat,”ujarnya.(kanda/nk/red)