Diskominfo PPU Terus Kembangkan Pelayanan Berbasis Aplikasi
Kepala Diskominfo PPU, Budi Santoso
PENAJAM(NK) – Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) saat ini tengah fokus melakukan pengembangan aplikasi sistem informasi sebagai wadah untuk mempermudah informasi dari pemerintah ke masyarakat ataupun informasi dari masyarakat kepada pemerintah PPU.
Kepala Diskominfo PPU, Budi Santoso mengatakan, dirinya telah melaksanakan beberapa prgram aplikasi pemerintah yang dapat memudahkan masyarakat dalam mendapatkan informasi, salah satunya yang baru-baru ini dibuat oleh Diskominfo PPU yakni Sistem Informasi Pengaduan Masyarakat yang disebut Silayan Adu.
Dijelaskan Budi, aplikasi Silayan Adu berisi konten permohonan untuk penyampaian pengaduan bersisi apa saja berupa bentuk pengaduan yang berhubungan dengan pemerintahan, baik itu di kelurahan/desan maupun yang ada di kabupaten PPU, ini merupakan salah satu bentuk penyalurannya, di dalamnya juga ada konten tentang informasi-inforamasi dan permohonan informasi misalnya ada kebutuhan beasiswa apa saja persyaratannya dan lain sebagainya, mereka bisa menyampaikan lewat layanan ini.
Diterangkannya, aplikasi Silayan Adu tersebut sudah bisa diakses melalui web, namun masih akan dikembangkan untuk aplikasi android sehingga mudah diakses oleh masyarakat.
Aplikasi Silayan Adu ini sudah bisa diakses di web, tapi masih belum efektif. Rencana kita akan kembangkan untuk aplikasi berbasis android,”ujarnya
Selain itu menurut Budi, dirinya juga tengah menggarap profil Desa dan Kecamatan berbasis web. Dibeberkannya, pengerjaan profil Desa dan Kecamatan tersebut sudah dilakukan dan tinggal di Launching.
“Profilnya sudah selesai, tinggal kita masukkan ke web kemudian kita launching,”jelasnya.
Ditambahnya, keterbatasan anggaran saat ini bukan alasan untuk tidak bekerja dan tidak bisa melakukan inovasi dalam berkarya.
“Kendala paling mendasar kita masih kurangnya personel,”pungkasnya.(aris/nk)