HEADLINEKaltimPPU

Keren, Polres PPU Keliling Beri Bantuan Makan Siang Pada Korban Banjir

Kapolres PPU AKBP Teddy Ristiawan saat berkeliling memberikan bantuan makan siang pada warga korban banjir


PENAJAM(NK) – Polres Penajam Paser Utara (PPU) kembali berulah, kali ini jajaran Polres PPU berkeliling memberikan bantuan berupa makan siang kepada warga korban banjir di Desa Sesulu Kecamatan Penajam. Rabu, (19/7/2017).

Kapolres PPU, AKBP Teddy Ristiawan mengatakan, pihaknya telah mempersiapkan sebanyak 160 bungkus makan siang untuk 41 Kepala Keluarga (KK) yang menjadi korban banjir didaerah tersebut. Diakuinya, pemberian bantuan makan siang kepada korban banjir ini berbeda dari pemberian bantuan seperti biasanya. Kali ini, jajaran Polres PPU bersama BPBD PPU yang berkeliling memberikan bantuan tersebut kepada warga.

Jadi, warga gak perlu ke posko dapur umum, tapi kita yang keliling kerumah-rumah warga untuk memberikan bantuan makan siang ini, jadi warga tetap berada dirumah. Kami yang mendatanginya,”tuturnya.

Ditambahkannya, kondisi terkini musibah banjir di Desa Sesulu Kecamatan Waru masih terendam banjir dan air yang surut dinilai lambat.

“Airnya cuman surut dikit aja, lebih sedikit dari yang kemarin sore,”pungkasnya.(kanda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses