HEADLINEHukrimKaltimPPU

Wahh, Polres PPU Amankan 23,27 Gram Sabu di Sepaku

Barang bukti


PENAJAM(NK) – Satuan Reserse Narkoba Polres Penajam Paser Utara (PPU) pada Minggu, (25/2/2018) kemarin, berhasil meringkus tiga tersangka penyalahgunaan narkoba jenis sabu di Desa Binuang Kecamatan Sepaku. Ketiga tersangka tersebut berinisial Ad (50), Rd (27) dan serorang wanita Sl (47). Satresnarkoba Polres PPU berhasil mengamankan 23,27 gram sabu dari tangan tiga tersangka.

Kapolres PPU, AKBP Sabil Umar melalui Kasat Resnarkoba Iptu Tri Riswanto mengungkapkan, dari tangan tersangka pertama yakni Ad, pihaknya berhasil mendapati sebanyak delapan poket sabu dengan berat 6,88 gram. Sedangkan dari tangan Rd dan Sl seberat 16,39 gram.
Diterangkannya, penangkapan dilakukan di di RT. 009 Desa Binuang Kecamatan Sepaku. Diakuinya, saat dilakukan penangkapan terhadap Ad, tiba-tiba datang Rd dan dilakukan penggeledahan sekaligus oleh tim opsnal Polres PPU. lanjutnya, Rd diminta untuk menunjukkan rumahnya, setiba dirumah Rd, tim opsnal mendapati Sl sedang berada dirumah dan mendapati sebanyak 27 poket sabu seberat 16,39 gram yang disimpan didalam dompet kecil bewarna putih biru.

Berdasarkan penjelasan Sl, barang itu milik Rd yang dititipkan kepadanya,”ujarnya.

Ditambahkannya, selain barang bukti sabu, Sat Resnarkoba Polres PPU juga mengamankan barang bukti lainnya berupa 17 plastik c-tik , satu buah timbangan digital merk Camry , satu buah hp merk Nokia bewarna hitam, satu buah korek api merk tokai, dua buah pipet kaca, satu buah dompet kecil bewarna putih biru, satu buah dompet besar berwarna biru, dan satu buah hp merk Samsung bewarna merah. Akibat perbuatannya, ketiga tersangka dikenakan pasal 114 ayat (1) atau Pasal 112 ayat (1) atau Pasal 127 ayat (1) huruf “a” UU RI No. 35 Tahun 2009 tentang Narkotika.

“Tersangka sudah diamankan di Polres PPU untuk dimintai keterangan dan diproses hukum,”pungkasnya.(aris/nk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.